Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Isonoe (satelit)

Isonoe (bahasa Yunani: Ισονόη), yang juga dikenal sebagai Jupiter XXVI, adalah satelit alami retrograde Jupiter. Isonoe ditemukan oleh tim astronom dari Universitas Hawaii yang dipimpin oleh Scott S. Sheppard pada tahun 2000, dan mendapat sebutan sementara S/2000 J 6.[1][2]

Isonoe berdiameter sekitar 3,8 kilometer, dan mengorbit Jupiter pada jarak rata-rata 23.833.000 km dalam 751,647 hari, dengan inklinasi sebesar 166° terhadap ekliptika (169° terhadap khatulistiwa Jupiter), dalam arah retrograde dan dengan eksentrisitas sebesar 0,166.

Satelit ini dinamai pada Oktober 2002 menurut Isonoe, salah satu Danaid dalam mitologi Yunani, dan selir dari Zeus (Jupiter).[3]

Isonoe termasuk dalam kelompok Carme, yang terdiri dari satelit-satelit retrograde ireguler yang mengorbit Jupiter pada jarak berkisar antara 23 hingga 24 Gm dan dengan inklinasi sekitar 165°. Bersama Isonoe, Jupiter untuk saat ini diketahui memiliki 79 satelit.

Referensi

  1. ^ IAUC 7555: Satellites of Jupiter Diarsipkan 2002-09-16 di Wayback Machine. 2001 January 5 (discovery)
  2. ^ MPEC 2001-A28: S/2000 J 2, S/2000 J 3, S/2000 J 4, S/2000 J 5, S/2000 J 6 2001 January 5 (discovery and ephemeris)
  3. ^ IAUC 7998: Satellites of Jupiter 2002 October 22 (naming the moon)

Pranala luar

Kembali kehalaman sebelumnya