Share to: share facebook share twitter share wa share telegram print page

 

Karang Bintang, Tanah Bumbu

Karang Bintang
Kantor camat Karang Bintang
Kantor kecamatan Karang Bintang
Negara Indonesia
ProvinsiKalimantan Selatan
KabupatenTanah Bumbu
Pemerintahan
 • CamatNorhidayat, SE.MM
Populasi
 • Total19,435 (2.019) jiwa
Kode Kemendagri63.10.07 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS6310051 Edit nilai pada Wikidata
Luas201,42 km²
Kepadatan... jiwa/km²
Desa/kelurahan11/-
Peta
PetaKoordinat: 3°22′36.86974″S 115°55′41.98728″E / 3.3769082611°S 115.9283298000°E / -3.3769082611; 115.9283298000

Karang Bintang adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Tanah Bumbu, Provinsi Kalimantan Selatan, Indonesia.

Dulunya, Karang Bintang adalah satu desa yang berada di bawah Kecamatan Batulicin. Letak Desa Karang Bintang Sendiri adalah di tepi Sungai Batulicin. Jika menggunakan perahu motor, dibutuhkan waktu 2 jam untuk sampai di Desa Karang Bintang dari Muara Sungai Batulicin.

Setelah terbentuknya Kabupaten Tanah Bumbu, maka Desa Karang Bintang berubah menjadi sebuah kecamatan sendiri, yaitu Kecamatan Karang Bintang.

Desa Karang Bintang merupakan pusat kantor PTPN XVIII yang kemudian berubah menjadi PTPN XIII. Perusahaan ini bergerak dibidang perkebunan karet.

Jarak antara Simpang Empat dan Karang Bintang sekitar 15 km lewat jalur darat.

Batas Wilayah

Utara Kecamatan Simpang Empat
Selatan Kecamatan Kusan Hulu
Barat Kecamatan Mantewe
Timur Kecamatan Batulicin

Wilayah Pemerintahan

Daftar desa

Kecamatan Karang Bintang terbagi atas 11 desa, 24 Dusun, 37 Rukun Warga (RW) dan 129 Rukun Tetangga (RT). Desa Selaselilau merupakan desa terluas dan desa Karang Rejo merupakan desa terjauh. Berikut adalah statistik wilayah pemerintahan Kecamatan Karang Bintang:[1]

Desa/Kelurahan Luas
(km²)
Jumlah
RT
Jumlah
Penduduk
Jumlah
KK
Batulicin Irigasi 8,12 10 1.531 464
Karang Bintang 42,53 11 2.293 711
Karang Rejo 11,16 8 1.207 378
Madu Retno 11,18 12 2.028 565
Maju Sejahtera 10,12 12 1.429 -
Manunggal 14,8 26 5.353 1.639
Pandan Sari 11,2 13 1.800 562
Pematang Ulin 10,3 10 1.320 430
Rejowinangun 10,81 9 1.172 368
Selaselilau 66,8 5 550 159
Sumber Wangi 5,12 6 752 249
Total 74,52 53 32.946 9.369

Daftar camat

Periode jabatan Nama Camat
2003 - 2006 Fadliansyah Akbar
2006 - 2010 Muhammad, S.Sos
2010 - 2011 Muhammad Sairi, S.Ap
2011 - 2013 Muhammad Kadir, HS.SP
2014 (Januari-Agustus) H.Setia Budi, SKm, MM
Agustus 2014 - April 2016 Bacriansyah, SE
2016 - 2019 Hery Kurbiansyah, S.Sos
2019 - sekarang Norhidayat, SE.MM

Pendidikan

Kecamatan Karang Bintang memiliki 16 TK, 12 SD/Sederajat, 6 SMP/Sederajat, dan 3 SMA/Sederajat. Berikut adalah daftar institusi pendidikan di Kecamatan Karang Bintang:

Jenjang Pendidikan Jumlah
Institusi
Jumlah
Guru
Jumlah
Murid/Siswa
Negeri Swasta
TK 2 14 89 734
SD 12 - 157 2.506
SMP 4 - 72 853
MTs - 2 29 223
SMA 1 2 46 422

Kesehatan

Gedung Puskesmas Kecamatan Karang Bintang

Karang Bintang memiliki 1 puskesmas, 1 puskesmas pembantu, 8 posyandu, dan 4 tempat praktik dokter dan bidan. Jumlah tenaga medis yang ada adalah 4 dokter, 1 dokter gigi, 32 bidan, 16 perawat, 28 tenaga kesehatan lainnya.

Pada tahun 2019, sebanyak 2 orang dilaporkan mengidap HIV/AIDS. Adapun penyakit yang paling banyak diderita oleh masyarakat Karang Bintang adalah Diare sebanyak 202 orang, radang paru-paru sebanyak 1o orang, demam berdarah sebanyak 9 orang dan malaria sebanyak 3 orang.

Agama

Kecamatan Karang Bintang memiliki 17 mesjid, 74 mushola, 1 gereja dan 2 pura.

Infrastruktur

Jalan raya

Pada tahun 2019 total panjang jalan di Kecamatan Karang Bintang mencapai 156,26 km. Berdasarkan statusnya, 11,07 km merupakan jalan Negara dan sisanya yaitu 139,36 km merupakan jalan Kabupaten. Berdasarkan kondisi jalan, 59,78 km jalan kabupaten berada pada kondisi baik, 19,80 km jalan berada pada kondisi sedang, 56,78 km berada pada kondisi rusak ringan dan 3 km jalan berada pada kondisi rusak berat. Sebagian besar jalan kabupaten di Kecamatan Karang Bintang permukaannya masih kerikil 48%, 39% permukaan aspal, dan 13% permukaan tanah dan lainnya.

Jembatan

Selain itu juga terdapat 103 jembatan dengan rincian 67 jembatan beton, 4 jembatan besi dan 31 jembatan kayu.

Sungai

Adapun sungai yang melintasi kecamatan Karang Bintang adalah sebagai berikut:

Nama sungai Panjang (m)
S. Merah 3.841,5
S. Amparan Jambu 4.001,9
S. Batu Bahalang 1.790,5
S. Batulicin 505
S. Bening 8.533
S. Kusambi 1.471,6

Prasarana olahraga

Kecamatan Karang Bintang memiliki 12 lapangan sepak bola, 2 lapangan futsal, 8 lapangan bulu tangkis, 5 lapangan tenis meja dan 26 lapangan voli.

Perekonomian

Di Karang Bintang terdapat 7 pasar tradisional, 51 toko, 5 kios, 16 warung, 90 lapak dan 58 los. dan 2 kelompok pertokoan.

Pertanian

Adapun produksi terbesar kecamatan Karang Bintang dari sektor pertanian adalah padi dan ubi kayu.[2]

Nama Komoditas Produksi
(ton)
Tanaman pangan
Padi sawah 1.198
Padi ladang 2.210
Ubi kayu 75
Kacang Kedelai 480
Jagung 13.409
Hortikultura
Cabai Besar 460
Kacang panjang 211
Terong 92
Tomat 123
Sawi 101
Cabai rawit 380
Perkebunan
Kelapa sawit 9.088
Kopi 0,4
Aren 0,4
Kemiri 0,6
Sagu 3
Pinang 0,4

Peternakan

Adapun komoditas peternakan adalah sebagai berikut:

Nama Komoditas Jumlah
Kambing 376
Sapi 1.183
Kerbau 73
Babi 109
Ayam ras pedaging 70.800
Ayam kampung 26.027
Itik 1.230

Pariwisata

Objek wisata yang terdapat di kecamatan Karang Bintang adalah Wisata Goa Batu Basuhud yang terletak di desa Selaselilau.[3]

Referensi

  1. ^ BPS Kabupaten Tanah Bumbu (2020). Kecamatan Karang Bintang Dalam Angka 2020. Batulicin: BPS Kabupaten Tanah Bumbu. 
  2. ^ BPS Kabupaten Tanah Bumbu (2020). Kecamatan Kusan Hilir Dalam Angka 2021. Batulicin: BPS Kabupaten Tanah Bumbu. 
  3. ^ Suhaily, Hasby (2021-12-27). "Wisata Alam di Tanah Bumbu Ini Layak dikunjungi, Tawarkan Panorama Batu Kapur Berukuran Besar". Wartabanjar. Diakses tanggal 2023-05-09. 
Kembali kehalaman sebelumnya